Spanduk Dirgahayu Hari Amal Bakti HAB Kemenag Tahun 2023
Tutorilmu.id. Puncak acara peringatan Hari Amal Bhakti Kementerian Agama RI yang ke-77 adalah pada tanggal 3 Januari 2023.
Hari Amal Bakti Kementerian Agama Republik Indonesia merupakan peristiwa penting bagi bangsa Indonesia yang menjunjung tinggi kaidah dan nilai-nilai kehidupan beragama.
Departemen Agama dibentuk pada masa Kabinet Sjahrir II berdasarkan Penetapan Pemerintah No 1/S.D tanggal 3 Januari 1946. Isi Penetapan itu: “Presiden Republik Indonesia, mengingat usul Perdana Menteri dan Badan Pekerja Komite Nasional Pusat (BP-KNIP), memutuskan mengadakan Kementerian Agama.”
Sejak saat itu, tanggal 3 Januari ditetapkan sebagai hari berdirinya Departemen Agama RI. Maka itu, tanggal yang sama ditetapkan sebagai waktu peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama.
Baca : Logo Hari Amal Bhakti HAB ke-77 Kementerian Agama RI Tahun 2023
Peringatan Hari Amal Bakti Kementerian Agama RI setiap tanggal 3 Januari, merefleksikan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan penghargaan terhadap jasa-jasa para perintis dan pendiri Kementerian Agama.
Tujuan yang paling penting dari setiap peringatan Hari Amal Bhakti adalah untuk menggugah kembali tekad seluruh jajaran Kementerian Agama agar meneruskan amal bakti dalam melayani dan membimbing kehidupan beragama di Indonesia.
Dalam peringatan HAB Kemenag ke 77 tahun 2023 ini mengusung tema “Kerukunan Umat untuk Indonesia Hebat”. Tema tersebut memang sangat relevan dengan kondisi bangsa Indonesia saat ini.
Spanduk HAB
Melansir dari laman intelmadrasah.com, dalam rangka menyemarakkan peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Ke-77 Tahun 2023, berikut ini adalah desain spanduk atau baliho yang dapat didownload gratis.
Desain panduk memiliki ukuran 250 x 80 cm. Tersedia dalam format vector CDR sehingga dapat diedit, disesuaikan dengan instansi dan madrasah masing-masing untuk kemudian dicetak dan dipasang.
Di bagian sebelah kiri spanduk dimodifikasi dengan diberikan spot untuk menempatkan logo instansi dan foto diri. Sedang di bagian kanan ditempatkan logo resmi peringatan HAB Kemenag ke-77.
Download Spanduk Banner HAB (Hari Amal Bhakti) Kemenag 2023 Ke-77 Di Sini
Baca : Rangkaian Kegiatan Hari Amal Bhakti HAB ke-77 Kementerian Agama RI
Demikian tentang Spanduk Dirgahayu Hari Amal Bakti HAB Kemenag Tahun 2023. Semoga bermanfaat.